Netflix Indonesia
Netflix Indonesia, Photo: @Netflix Indonesia

Rencana pembukaan kembali sejumlah bioskop pada 29 Juli 2020 terpaksa ditunda gara-gara melonjaknya kasus Covid-19. Keputusan tersebut jelas mengundang kekecewaan dari banyak pihak, baik para pelaku industri perfilman hingga orang-orang yang rindu menyaksikan film di studio.

Akan tetapi, bukan berarti Anda tak bisa menonton tayangan favorit selamanya. Dengan teknologi dan perkembangan tren di industri hiburan, Anda sudah bisa menonton film dan serial lewat laptop bahkan ponsel pintar dengan biaya lebih terjangkau. Untuk mengaksesnya, Anda hanya perlu memastikan koneksi internet di rumah stabil dan cepat.
Lalu, di mana Anda bisa mendapatkan daftar film dan serial tersebut? Berikut daftar layanan streaming legal yang dapat dipilih sesuai selera dan bujet yang tersedia.

1. Netflix
Popularitas Netflix kian meroket di tengah pandemi karena meningkatnya jumlah pengguna yang menjadikan mereka tempat alternatif buat menonton film. Pertambahan penggunanya pun tak main-main, yakni mencapai 15,8 juta orang! Netflix menyediakan tiga metode pembayaran bagi Anda yang ingin berlangganan film dan serial, yakni basic, standar, dan premium. Salah satu keunggulan platform ini adalah tayangan orisinal yang tak akan Anda peroleh di tempat lain.

2. Viu
Anda yang rajin menyaksikan drama-drama Asia pasti tak asing lagi dengan layanan streaming ini. Viu yang berada di bawah naungan PCCW kali pertama debut di Hong Kong. Selain drama Asia, Viu juga menyediakan anime, program variasi, hingga beria hiburan. Beberapa keunggulan yang bisa Anda peroleh dari platform ini adalah biaya langganan murah, konten melimpah yang bisa diakses offline, hingga tayangan baru yang muncul secara berkala.

3. HBO Go
HBO yang dulu hanya tersedia untuk televisi kabel kini sudah hadir juga dalam bentuk layanan streaming. HBO Go menawarkan film-film variatif dan tak kalah banyak dar kompetitornya. Salah satu program tersukses yang pernah mereka produksi adalah Game of Thrones yang merupakan adaptasi seri novel karya George R. R. Martin. Beberapa film yang ditayangkan di bioskop pun kadang muncul di HBO Go.

4. Vidio
Indonesia juga punya beberapa layanan streaming berkualitas. Vidio misalnya yang menyediakan katalog film dan serial dari dalam maupun luar negeri. Anda yang gemar menyaksikan sinetron atau drama lokal dan ingin menyimaknya tanpa gangguan iklan pun bisa mengandalkan Vidio. Platform yang sudah eksis sejak 2014 ini menghadirkan beberapa jenis tayangam, yakni kanal gratis atau free-to-air hingga live streaming.

5. Iflix
Kerap dibandingkan dengan Netflix, Iflix sebenarnya tak kalah berkualitas. Sebagai layanan streaming berbasis aplikasi terbesar di Asia, Iflix dapat menjadi tujuan Anda untuk menyaksikan film, serial televisi, animasi, drama, sampai siaran langsung olahraga. Anda yang ingin mencoba dan belum tertarik berlangganan bisa memakai masa trial selama 30 hari. Jika fitur dan layanannya memuaskan, Anda bisa lanjutkan untuk langganan dan mendapatkan akses lebih lengkap.

iflix Indonesia
iflix Indonesia, Photo: @iflix Indonesia

6. Genflix
Menyediakan layanan live streaming beserta video on demand, Genflx bisa Anda akses melalui website resmi mereka atau apliaksi Android dan iOS. Genre tayangan yang dihadirkan Genflix pun bervariasi, dari romance, komedi, misteri, dan lain sebagainya. Namanya memang belum setenar layanan-layanan streaming di atas, tetapi Genflix sudah menghadirkan fitur dan layanan yang memadai sebagai media hiburan.

7. GoPlay
Tak hanya di bidang transportasi, Gojek melebarkan usaha mereka ke ranah hiburan dengan meluncurkan GoPlay Indonesia atau GoPlay. Selain memberikan akses luas untuk konten bermutu dan unik, mereka juga memprioritaskan tayangan-tayangan dari industri perfilman Indonesia. Cocok untuk Anda yang membutuhkan film atau drama lokal eksklusif tanpa harus keluar rumah di masa pandemi seperti sekarang.

Ingin lebih nyaman streaming? Ikuti rangkaian tip ini!
Streaming film dan drama bisa sama serunya dengan di studio bioskop. Sebelum menyaksikan tayangan favorit, pastikan Anda menyiapkan hal-hal berikut:
• Gunakan proyektor
Punya proyektor di rumah? Daripada dibiarkan menganggur, manfaatkan untuk menonton film. Pastikan ada ruangan dengan dinding yang cukup luas untuk memproyeksikan tayangan dari ponsel atau laptop Anda. Selain lebih leluasa, Anda juga tak akan cepat kelelahan akibat terlalu lama menatap layar ponsel atau laptop.
• Pasang speaker
Jika audio yang dikeluarkan dari ponsel atau laptop kurang keras, pasang saja speaker tambahan. Sebelumnya, tes dulu dengan memutar lagu atau video tertentu. Pastikan juga volumenya tak terlalu keras dan mengganggu orang di ruangan lain atau malah tetangga Anda. Apalagi kalau tayangan yang diakses bergenre horor atau action.
• Batasi waktu menonton
Beberapa orang rela begadang atau merelakan waktu istirahat mereka demi menamatkan serial kesayangannya. Anda mungkin puas karena tak perlu menunggu untuk tahu akhir cerita, tetapi kalau dijadikan kebiasaan, kesehatan yang bakal terganggu. Oleh karena itu, batasi waktu menonton supaya tak kebablasan. Pasang reminder bila memungkinkan.
• Koneksi internet stabil
Seperti yang disinggung, koneksi internet berperan penting dalam streaming film atau serial. Wi-Fi lebih direkomendasikan karena menyediakan jaringan dan koneksi stabil dengan biaya yang cukup terjangkau. Namun, Anda juga bisa mengandalkan paket data yang disediakan provider, terutama yang bekerjasama dengan salah satu layanan streaming di atas.

Itulah informasi terkait layanan streaming yang bisa Anda akses untuk menonton tayangan favorit. Jangan lupa untuk menjaga kesehatan selama berada di rumah dan praktikan protokol kesehatan saat Anda hendak bepergian keluar. Selamat menikmati film dan serial kesayangan!