Codeigniter 4 Part 5: Update Data Ke Database Dengan Codeigniter 4

0
1344

Melakukan Update Data Ke Database Dengan Codeigniter 4 – Setelah pada pembahasan sebelumnya kita berhasil membuat fungsi insert data ke database dengan Codeigniter 4, maka pada tutorial kali ini akan kita bahas bagimana mengupdate data kedatabase dengan Codeigniter 4 dengan memanfaatkan Model.

Update Data Ke Database Dengan Codeigniter 4
Berikut adalah langkah demi langkah untuk melakukan update data ke database dengan Codeigniter 4.

Pertama, langkah pertama adalah kita edit file view “kelas.php” pada folder “app/Views”, buka dan edit tombol edit yang ada sebelumnya kita jadikan sebuah link edit seperti berikut:

<td>
<a href="/kelas/edit/<?php echo $row['id_kelas'];?>">Edit</a>
<a href="">Hapus</a>
</td>

Sehingga, secara lengkapnya akan tampak seperti berikut:

<!-- CONTENT -->

<section>

<h1>Data Kelas</h1>
<table>
<thead>
<tr>
<th>No.</th>
<th>Kelas</th>
<th>Aksi</th>
</tr>
</thead>
<tbody>
<?php
$no=1;
foreach($kelas as $row):?>
<tr>
<td><?php echo$no++;?></td>
<td><?php echo $row['kelas'];?></td>
<td>
<a href="/kelas/edit/<?php echo $row['id_kelas'];?>">Edit</a>
<a href="">Hapus</a>
</td>
</tr>
<?php endforeach;?>
</tbody>
</table>

</section>

Langkah kedua, adalah kita buatkan fungsi edit data pada file model “Kelas_model.php” pada folder “app/Models”, dan ketikkan kode seperti berikut:

public function getKelasEdit($id)
{
$query = $this->getWhere(['id_kelas' => $id]);
return $query;
}

Langkah ketiga, adalah kita buatkan method edit() pada file controller “Kelas.php” pada folder “app/Kelas.php”, lalu ketikkan kode seperti berikut:

public function edit($id)
{
$model = new Kelas_model();
$data['kelas'] = $model->getKelasEdit($id)->getRow();
return view('form_edit',$data);
}

Langkah keempat, adalah kita buatkan fungsi update data pada file model “Kelas_model.php” pada folder “app/Models”, lalu kita tambahkan fungsi update data seprti berikut:

public function updateKelas($data, $id)
{
$query = $this->db->table($this->table)->update($data, array('id_kelas' => $id));
return $query;
}

Langkah kelima, adalah kita buatkan method update() pada file controller “Kelas.php” pada folder “app/Controllers”, lalu ketikkan kode seprti berikut:

public function update()
{
$model = new Kelas_model();
$id = $this->request->getPost('id');
$data = array(
'kelas' => $this->request->getPost('kelas'),
);
$model->updateKelas($data, $id);
return redirect()->to('/kelas');
}

Kemudian kita kembali ke web browser, dan kunjungi url project kerja kita. Jika berjalan dengan baik maka akan terlihat seperti berikut:

Codeigniter 4 update data
Codeigniter 4 link edit data

Klik salah satu dari link edit, disini saya akan coba ubah “VII” menjadi “8”, dan jangan lupa klik tombol Update, jika berjalan dengan baik maka data kan berubah seperti berikut.

Codeigniter 4 form update data
Codeigniter 4 form update data

Dan berikut adalah tampilan data yang berhasil kita lakukan edit.

Codeigniter 4 update data
Codeigniter 4 update data berhasil

Nah diatas adalah langkah demi langkah dalam membuat fungsi update data ke dabase dengan Codeigniter 4. Semoga tutorial ini bisa memberi manfaat. Terimakasih..

Selesai.